
Penyerahan Makanan Tambahan (PMT) bagi Ibu Hamil dan Balita Berkebutuhan Khusus di Desa Kukuh, Kerambitan Bulan April 2025.
Pemerintah Desa Kukuh terus berkomitmen dalam meningkatkan kesehatan masyarakat, khususnya kelompok rentan. Melalui kegiatan penyerahan PMT ini, diharapkan kebutuhan gizi ibu hamil dan balita berkebutuhan khusus dapat terpenuhi secara optimal.
PMT berperan penting dalam mencegah stunting dan gizi kurang, dengan memberikan asupan nutrisi tambahan yang mendukung tumbuh kembang anak serta kesehatan ibu selama kehamilan. Upaya ini menjadi langkah nyata dalam menciptakan generasi yang sehat dan cerdas.
Kegiatan ini sepenuhnya didanai melalui Dana Desa Tahun 2025 sebagai bagian dari program prioritas pembangunan manusia di tingkat desa.

.jpeg)
.jpeg)